Terbongkar! Pengacara Shane Ungkap Agnes Ikut Rekam Video Penganiayaan Mario Dandy Terhadap David

- Kamis, 2 Maret 2023 | 09:41 WIB
Shane ungkap keterlibatan Agnes dalam kasus penganiayaan terhadap David. (Dok. PMJ NEWS)
Shane ungkap keterlibatan Agnes dalam kasus penganiayaan terhadap David. (Dok. PMJ NEWS)

WarnaNusa.com - Shane Lukas Routa Pangondian sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan atas kasus penganiayaan terhadap David Ozora, mulai angkat bicara.

Shane membeberkan keterlibatan saksi Agnes, kekasih tersangka Mario Dandy Satrio, dalam peristiwa penganiayaan David.

Sebelumnya, Kapolsek Ade Ary Syam Indradi mengatakan Agnes tidak ada hubungannya dengan rekaman penganiayaan David, namun hanya Shane yang merekam menggunakan kamera ponsel.

Baca Juga: Klarifikasi Ayah Mario Dandy Soal Kelaukan Anaknya, Rafael Alun: Tolong Saya Sudah Lelah

Di sisi lain, Shane sendiri mengaku Agnes hadir dan ikut merekam peristiwa itu. Informasi itu diberikan melalui pengacara Shane.

Pengacara Shane, Happy SP Sihombing, mengatakan Agnes juga merekam video saat kejadian David dianiaya oleh Mario Dandy Satrio di Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Menurut informasi, hal itu disampaikan kuasa hukum shane saat di Polres Metro Jaksel. Ia mengungkapkan, Agnes turut merekam dengan ponsel miliknya saat penganiayaan terhadap David.

Baca Juga: Alamat Pemilik Rubicon yang Dikendarai Mario Dandy Satrio Janggal, KPK Dibohongi?

Dengan demikian, menurut Happy berdasarkan keterangan kliennya, yang melakukan perekaman video penganiayaan tidak hanya Shane saja, akan tetapi juga bersama dengan Agnes.

Terlebih lagi, menurutnya, aksi merekam video itu dilakukan atas perintah Mario Dandy Satrio, sementara Shane tidak mengetahui soal rencana penganiayaan itu.

Pada awalnya, sambung Happy, Shane diajak ke Lebak Bulus, namun ternyata dibawa ke tempat lain oleh Mario Dandy Satrio.

Baca Juga: Respons KPAI Soal Agnes yang Minta Perlindungan di Kasus Penganiayaan David oleh Mario Dandy: Hak Anak...

Namun Happy tidak menampik jika Shane juga masuk dalam rekaman video penganiayaan yang viral di media sosial dengan memakai sepatu putih.

Ia menambahkan, kliennya saat itu hanya merekamnya saja bahkan sempat mencegah agar Mario Dandy Satrio tidak melanjutkan aksi kekerasannya terhadap David.

Halaman:

Editor: Angga Juli Setiawan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X